8 Destinasi Wisata Terbaik di Pekanbaru, Kamu Wajib Kunjungi!
|8 Destinasi Wisata Terbaik di Pekanbaru, Kamu Wajib Kunjungi!
Selain terkenal sebagai daerah penghasil sawit Provinsi Riau juga dikenal sebagai salah satu kawasan tujuan wisata di Sumatra.
Nah, salah satu daerah yang memiliki banyak objek wisata menarik adalah Kota Pekanbaru. Meskipun Pekanbaru merupakan kota perdagangan dan jasa terbesar di Provinsi Riau, ada banyak tujuan tempat wisata Pekanbaru yang layak untuk kamu kunjungi.
Untuk kamu yang ingin jalan-jalan di seputar Pekanbaru, berikut ini adalah rekomendasi tempat-tempat wisata terbaik di Pekanbaru. Mau tahu apa saja destinasi wisata yang dimaksud? Simak sampai habis ya
Penasaran ada apa saja? Simak beberapa destinasi wisata terbaik di Pekanbaru yang bisa kamu kunjungi saat liburan!
1. Taman Wisata Alam Mayang

Menjunjung konsep alam, Taman Wisata Alam Mayang adalah tujuan wisata Pekanbaru yang cocok untuk berkumpul bersama keluarga di akhir pekan.
Kegiatan yang ditawarkan pun bermacam-macam, mulai dari tempat memancing, outbond, area mandi bola, tempat bermain anak-anak, dan lain lain.
- Lokasi: Jl. H. Imam Munandar, Taman Alam Mayang, Tengkerang Tim., Tenayan Raya, Kota Pekanbaru
- Jam Operasional: 07.00-18.00 WIB (Setiap Hari)
- Harga Tiket: Rp. 20.000,00/orang
2. Agrowisata Tenayan Raya

Belum pernah mencoba memetik buah langsung dari asalnya? Jika belum, Agrowisata Tenayan Raya cocok masuk daftar wisata Pekanbaru yang wajib kamu singgahi.
Di tempat wisata Pekanbaru yang memiliki konsep agro-edukasi ini, para pengunjung dapat menikmati beberapa kegiatan seperti bercocok tanam, menangkap ikan, memanen sayuran, memetik buah, dan juga tersedia fasilitas outbond.
- Lokasi: Jl. Kadiran, Kulim, Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, Riau
- Jam Operasional: 08.00-18.00 WIB
- Harga Tiket: Rp 5.000,00 (Senin-Jumat), Rp 7.500,00 (Sabtu-Minggu)
3. ASIA HERITAGE

Kota Pekanbaru baru-baru ini ada obyek wisata dengan sebuah konsep yang sangat unik. Asia Heritage namanya, berada tidak jauh dari pusat kota, menawarkan sebuah taman yang akan memberikan sensasi berbeda. Di taman ini wisatawan akan bisa melihat budaya empat negara dalam satu tempat. Lengkap dengan ornamen-ornamen terkenal dari Jepang, Korea, China dan Indonesia secara sekaligus.
Suguhan spot foto unik memberikan nuansa yang lebih kental dari keempat negara tersebut. Tak hanya bangunan terkenal saja, wisatawan juga bisa menyewa baju adat dari masing-masing negara. Tersedia pula pusat kuliner yang menyajikan hidangan dari Jepang, China, Korea dan Indonesia. Bagi yang belum kesampaian untuk berkunjung ke negara aslinya, Asia Heritage tentunya sangat menarik untuk menjadi pilihan. Berkunjung bersama keluarga, teman ataupun orang tersayang pastinya akan menciptakan momen yang menyenangkan.
- Lokasi : Yos Sudarso No.Km12, RW.5, Muara Fajar, Rumbai, Pekanbaru
- Jam Operasional : Buka Setiap Hari 00 – 18.00
- Harga tiket : 000
4. ASIA FARM

Asia Farm Hayday Pekanbaru tersebut merupakan area rekreasi alam dan wisata edukasi yang memiliki konsep atau tema pertanian yang bergaya eropa, menjadikan tempat tersebut memiliki daya tarik yang berbeda dari tempat wisata lainnya yang ada di Pekanbaru, Riau. Tempat wisata tersebut juga mempunyai wahana yang menarik dan seru jadinya waktu akhir pekan atau liburan Anda akan sengat menyenangkan jika Anda berkunjung ke tempat tersebut.
- Lokasi : Jalan Badak Ujung, Sail Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru
- Jam Operasional : Buka Setiap 00 am – 21.00 pm WIB
- Harga tiket : 000,- /orang (Belum termasuk wahana)
5. RAINBOW HILLS RUMBAI

Tempat wisata pertama yang akan dibahas adalah Rainbow Hills Rumbai yang terletak sekitar 10 km dari pusat kota Pekanbaru.
Nama lain dari tempat ini adalah Bukit Pelangi. Tempat wisata ini pertama kali diketahui oleh seorang traveler terkenal, Marischka Prudence.
Salah satu keunikan dari tempat wisata ini adalah warnanya yang berubah-ubah di setiap waktu.
- Lokasi: Jl. Kemping, Lembah Sari, Kec. Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Riau
- Jam Operasional: 07.00 – 18.00 WIB
- Harga Tiket: Rp 5.000
6. Kebun Binatang Sang Kulim

Kebun binatang akan selalu menjadi pilihan tempat wisata yang tepat untuk mengajarkan anak-anak mengenal binatang.
Tak hanya ada berbagai macam binatang, tempat wisata keluarga di Pekanbaru satu ini juga menyediakan area bermain untuk anak-anak yang menyediakan ayunan, kolam renang anak, dan papan seluncur sehingga anak-anak akan merasa nyaman berada di Kebun Binatang Sang Kulim.Walaupun berada dikampar,tetapi jaraknya tidak jauh dari kota pekanbaru
- Lokasi: Jl. Kubang Raya, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar
- Jam Operasional: 08.00-17.00 (Setiap Hari)
- Harga Tiket: Rp 20.000,00 (Dewasa), Rp 10.000,00 (Anak-anak)
7. Danau Buatan Khayangan
Tak hanya berfungsi sebagai saluran irigasi, Danau Khayangan juga populer sebagai salah satu destinasi wisata di Pekanbaru.
Di Danau Khayangan, pengunjung bisa mengelilingi danau dengan menggunakan sampan atau speedboat, dan para pengunjung juga dapat mendaki bukit di sekitar danau.
- Lokasi: Jl. Khayangan, Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Riau
- Jam Operasional: 24 jam
- Harga Tiket: Gratis
8. Desa Wisata Okura
Memiliki kawasan agrowisata, Desa Wisata Okura atau kelurahan Okura ini menjadi salah satu tempat wisata Pekanbaru favorit wisatawan.
Selain kawasan agrowisata, Desa Wisata Okura juga dilewati aliran Sungai Siak yang dapat digunakan untuk memancing oleh para pengunjung. Ada juga taman Okura yang dipenuhi bunga cantik yang warna-warni
- Lokasi:Jl. Raja Panjang Okura, Kecamatan Tebing Tinggi Okura, Kabupaten Rumbai Pesisir
- Jam Operasional: 24 jam
- Harga Tiket: Gratis
Itulah 8 rekomendasi tempat wisata di Pekanbaru yang wajib Anda kunjungi. Meski terletak cukup jauh dari Ibukota Indonesia, Pekanbaru menyimpan beragam pesona wisata yang indah dan menakjubkan. Jika berkunjung ke Sumatera, Pekanbaru tidak boleh dilewatkan begitu saja.
untuk yang mencari informasi seputar lowongan kerja di riau dan sekitarnya silahkan klik disini